Rabu, 01 Februari 2012

Laga Uji Coba Timnas U-21 vs Timnas U-17 Batal

Laga uji coba kedua Tim Nasional (Timnas) U-21 dengan timnas U-17 akhirnya batal digelar. Laga uji coba kedua sebenarnya sudah direncanakan oleh PSSI.

Usai meraih gelar juara di kejuaraan HKFA International Youth Football Invitation Tournament, sebelumnya PSSI berencana untuk kembali mempertemukan skuad asuhan Indra Syafri dengan Timnas U-21. Awalnya pada laga perdana pertemuan kedua timnas ini, diakhiri dengan kemenangan timnas U-21 dengan skor telak, 3-0.

Uji coba ini sebenarnya direncanakan untuk menempa timnas U-21 sendiri jelang turnamen Sultan Hasanah Bolkiah Trophy di Brunei Darussalam, 27 Februari sampai 5 Maret mendatang. Tapi, rencana tersebut akhirnya mental lewat pernyataan pelatih kepala timnas U-21 Widodo C Putro.

"Tidak jadi uji coba dengan timnas U-17. Kami baru akan beruji coba pada 6 Maret. Kalau siapa lawannya, nanti pasti diberitahu lagi," ungkap Widodo, Rabu (1/2/2012).

Apa yang disampaikan juga diamini koordinator Timnas Indonesia Benhard Limbong. Dan Limbong sendiri yang awalnya mencetuskan kabar akan dilangsungkannya laga uji coba kedua antara timnas U-21 dengan timnas U-17.

"Betul memang tidak jadi uji coba itu. Karena pemain-pemain U-17 yang masyoritas masih sekolah, sudah harus kembali bersekolah selama membela Indonesia di turnamen Hong Kong," tandas Limbong.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar