Senin, 20 Februari 2012

Emanuelson Bahagia Cetak Gol Perdana untuk Milan

Bookmark and Share  
CESENA - Pemain gelandang AC Milan, Urby Emanuelson, mengaku lega setelah mencetak gol pertamanya untuk Rossoneri dalam kemenangan 3-1 atas Cesena pada pertandingan Serie A, Minggu (19/2/2012). Emanuelson mengatakan dirinya hanya memenuhi permintaan pelatih Massimiliano Allegri yang menghendaki  sebuah inisiatif pergerakan dari dirinya dan Robinho. "Akhirnya saya mencetak gol. 
Hari ini saya bermain bagus, saya sangat senang. Pelatih berbicara pada saya dan Robinho, dia ingin pergerakan dan itulah yang kami berikan padanya," kata Emanuelson  kepada situs resmi klub seperti dilansir Goal.com.  "Saya sebenarnya merasa lebih nyaman dalam peran trequartista (pemain dengan posisi tiga perempat lapangan-red) saya. 
Pelatih banyak mengubah di setiap pertandingan, tetapi hari ini saya telah berhasil dan saya juga mencetak gol," tambahnya kemudian. Pemain tim nasional Belanda yang tiba di San Siro dari Ajax pada Januari tahun lalu itu mengakui para pemain Milan telah mengalihkan perhatian mereka ke pertandingan Sabtu depan melawan rival mereka, Juventus. Emanuelson menyebutnya sebagai pertandingan yang penting. 
"Kemenangan hari ini baik karena ini berarti kami kembali berada di puncak dan sekarang kami akan bersiap untuk bertanding melawan Juventus dalam kemungkinan kondisi yang terbaik," kata Emanuelson. Semangat serupa ditunjukkan oleh pemain gelandang yang dipinjamkan Inter Milan, Sulley Muntari. 
Dia menantikan saat-saat Milan menjamu "Bianconeri" pekan depan. "Kami akan mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan melawan Juventus. Kami akan mempertahankan kaki kami di lapangan dan saya percaya bahwa kita akan melakukannya dengan baik," ungkapnya.

sumber : kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar