Jumat, 04 November 2011

Joko Driyono: PT Liga Indonesia Tetap Dibawah PSSI

Joko Driyono menegaskan bahwa PT Liga Indonesia tidak pernah menyatakan keluar dari PSSI. Ia juga menekankan bahwa kompetisi Liga Super Indonesia musim 2011/2012 yang rencananya akan digelar pada Desember mendatang bukanlah kompetisi di luar PSSI.
Hal tersebut diungkapkannya kepada wartawan di kantor PT LIga Indonesia, Kuningan, Jakarta, Senin (31/10). "Dari awal sebelumnya, saya selalu mengatakan kompetisi secara resmi adalah yang di bawah PSSI. Jadi kami tidak pernah punya niat keluar dari PSSI. FIFA juga menganggap hal ini bukan sebagai keluar dari PSSI. Kami diminta untuk melakukan mediasi, arbitrase atau kongres,” papar Joko.
Selain itu, lebih lanjut Joko juga menjelaskan bahwa inisiatif digelarnya kompetisi ini bukan dari PT Liga Indonesia, melainkan permintaan klub-klub anggota PSSI sendiri. "Kami menyelenggarakan kompetisi atas inisiatif teman-teman yang ingin kompetisi berada di bawah pengelolaan PT Liga Indonesia. Tidak pernah ada keluar pernyataan kami keluar dari PSSI," kata Joko.
Oleh karena itu, pihaknya akan memantau sejauh mana komunikasi yang telah dilakukan oleh PSSI dengan AFC maupun FIFA. Selanjutnya PT Liga Indonesia akan menunggu surat resmi dari kedua lembaga tersebut.
"Kami melihat komunikasinya dulu, tunggu surat resmi dai FIFA dan AFC. Kompetisi ini secara resmi tetap berada di bawah PSSI. Klub juga merupakan anggota PSSI. Harus diselesaikan melalui arahan di surat FIFA itu," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar