Sabtu, 10 Desember 2011

PSSI Jual Timnas Ke Swasta

PSSI mencoba memanfaatkan popularitas Tim Nasional (Timnas) Indonesia yang belakangan semakin menanjak. Alih-alih untuk mengelola dukungan besar dari masyarakat dengan cara yang lebih profesional, induk organisasi sepakbola di tanah air tersebut menggandeng pihak swasta.

PT Samudera Wisesa telah ditunjuk oleh PSSI untuk menggarap lahan komersil dari Timnas. Dalam hal ini perusahaan swasta itu diharapkan dapat memfasilitasi dukungan dengan menjalankan berbagai program guna memaksimalkan kegiatan pemasaran.

"PSSI akan lebih fokus memperbaiki sistem sepakbola dan persepakbolaan Indonesia," ujar ketua umum PSSI, Djohar Arifin Husin dalam acara penandatangan kerjasama di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat, 9 Desember 2011.

"Kami lebih memilih profesional untuk mengelola dukungan masyarakat. Harapan PSSI, jika mereka yang ahli dibidangnya yang mengerjakan, hasilnya akan lebih baik," katanya lagi.

Direktur Marketing PT Samudera Wisesa, Agit Ardiprasatyo mengatakan bahwa kegiatan pemasaran tersebut meliputi sponsorship, trading card timnas, partnership, dan lisensi merchandise. Diharapkan nantinya semua itu bisa memberikan manfaat semaksimal mungkin bagi PSSI.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar