Jumat, 01 Oktober 2010

Liga Italia 2010/2011 | Sanksi Untuk Mexes Dikurangi

Mexes-AS+RomaFederasi Sepakbola Italia (FIGC) memberikan keringan atas hukuman Philippe Mexes. Larangan bermain tiga partai yang sedianya dijatuhkan kepada pemain yang berposisi sebagai bek itu mendapat korting menjadi dua laga. Namun demikian denda bagi Mexes dinaikkan menjadi dua kali lipat.

Hal ini di umumkan FIGC pada Jumat (1/10/2010) waktu setempat. Sanksi buat Mexes dikorting jadi dua laga saja, tapi dendanya ditambah jadi 20 ribu euro dari tadinya 10 ribu euro. Demikian dilansir AFP.

Sanksi Mexes diperoleh saat dirinya diusir wasit pada laga Serie A menghadapi Brescia. Pala pertandingan itu Mexes mendapat kartu kuning kedua setelah melanggar Eder.

Saat sedang berjalan menuju kamar ganti, Mexes terlibat konfrontasi dengan ofisial pertandingan.

Wasit pertandingan itu, Carmine Russo, mendapat kritik keras atas kepemimpinannya. Pasalnya, dalam tayang ulang televisi, kontak antara Mexes dengan Eder sebenarnya sangat minimal.

Mexes sudah melakoni sebagian skorsingnya dengan tidak tampil saat Roma menghadapi Inter Milan akhir pekan lalu. Ia masih akan absen saat Giallorossi berjumpa Napoli akhir pekan ini.

Pertandingan Roma kontra Genoa pada 17 Oktober mendatang akan jadi tanggal comeback Mexes bersama Roma.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar