Sabtu, 10 April 2010

La Liga | Barca Ukir Dua Rekor di Bernabeu


Kemenangan 2-0 atas Real Madrid tak cuma mengantar Barcelona memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol. Dinihari tadi The Catalans juga menorehkan dua rekor sekaligus.

Dua gol dari Lionel Messi dan Pedro Rodriguez membungkam Santiago Bernabeu dalam laga El Clasico, Minggu (11/4/2010) dinihari WIB. Tambahan tigta poin dari laga tersebut mengantar anak didik Pep Guardiola naik ke puncak klasemen dengan poin 80, unggul tiga atas Los Merengues.

Hal lain yang membuat Barcelona menyudahi laga dengan senyum besar tersungging di bibir adalah fakta bahwa mereka menjadi klub pertama yang mengalahkan Madrid di kandang sendiri di Liga Spanyol musim ini.

'Si Putih' asal ibukota Spanyol itu memang tampil luar biasa jika bermain di Bernabeu. Sebelum laga dinihari tadi, Iker Casillas dkk mengumpulkan 42 poin dari 14 laga, atau dengan kata lain 100% memetik kemenangan. Itu masih ditambah dengan produktivitas yang luar biasa: mencetak 50 gol dan cuma kemasukan 13 kali.

Rekor lain yang dibuat Barcelona menyusul kemenangan dinihari tadi adalah dua kemenangan beruntun di Santiago Bernabeu. Sejak El Clasico pertama digelar pada tahun 1928, Barcelona belum pernah sekalipun memetik dua kemenangan berturut di sana.

Mungkin masih melekat kuat dalam ingatan kemenangan telak El Barca musim lalu di tempat yang sama. Kala itu Madrid dipaksa menanggung malu besar usai bertekuk lutut dengan skor 2-6. Demikian dikutip dari AS.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar