Jumat, 01 Januari 2010
Piala FA | Gelar yang Penting Buat Liverpool
Dibanding musim-musim sebelumnya, Piala FA tahun ini bisa jadi punya tingkat kepentingan yang lebih buat Liverpool. Itu terkait tersingkirnya mereka di Liga Champions dan jurang dengan pemuncak klasemen.
Performa buruk yang dipertunjukkan Liverpool musim ini membuat mereka sudah tersingkir dari beberapa turnamen meski roda kompetisi belum berjalan jauh.
Diawali kekalahan atas Arsenal di Piala Carling, The Reds kemudian kalah bersaing dengan Olimpique Lyon dan Fiorentina untuk mendapat tiket ke babak 16 besar Liga Champions. Cerita yang nyaris sama ditemui di Liga Inggris karena Steven Gerrard cs kini sudah tertinggal 12 angka atas Chelsea di posisi teratas.
Tinggalah Piala FA dan Europa League yang jadi target realistis klub tersebut. Dengan fakta yang tersaji tersebut, tak heran kalau Rafael Benitez mempersiapkan diri dengan sangat baik saat harus melawat ke Reading di babak 32 besar Piala FA di akhir pekan ini.
"(Piala FA) selalu penting, tapi seperti Anda tahu kami sudah keluar dari Liga Champions. Orang berpikir soal sebuah pencapaian dan Piala FA sangat-sangat penting buat kami," ungkap Rafa di Dailymail.
"Kami ingin terus lanjut, kami ingin melangkah sejauh mungkin. Kami harus menganalisa dan mempertimbangkan apa yang harus dilakukan. Kami akan melihat kondisi pemain, tapi kami mungkin kami tak akan melakukan banyak perubahan," sambung dia.
Demi menghindari tersingkir, Liverpool mau tak mau harus menurunkan skuad terbaiknya untuk laga tersebut. Kondisi tersebut bisa jadi bukan masalah besar karena mereka masih punya waktu panjang sebelum laga selanjutnya menghadapi Tottenham Hotspur pada 10 Januari.
"Kami tahu kalau kami akan menghadapi Tottenham delapan hari kemudian, jadi kami punya cukup waktu. Kami bisa menurunkan tim yang kuat. Di Piala FA sangat penting untuk melakukan hal yang tepat. Semua orang mau menang dan itu kompetisi yang besar, jadi kami harus siap," pungkas orang Spanyol itu.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar