Sabtu, 31 Maret 2012

Ditahan Catania, Milan Masih Terjangkau Juve

Bookmark and Share  
CATANIA - AC Milan gagal menjauh dari Juventus setelah dipaksa bermain imbang 1-1 oleh Catania dalam lanjutan Serie-A , Sabtu (31/3/2012). 
Dengan hasil tersebut Milan masih berada di posisi pertama dengan 64 poin, unggul lima angka dari Juventus. Hasil itu membuat Milan masih mudah terjangkau oleh kejaran Juventus. Juve berpeluang mengecilkan selisih menjadi hanya berjarak 2 poin, jika mampu menang lawan Napoli, Minggu (1/4/2012). 
Meski bermain sebagai tim tamu, Milan tampil menekan sejak menit awal. Urby Emanuelson mendapat peluang saat pertandingan baru berjalan delapan menit. Sayang, bola tendangan kerasnya memanfaatkan umpan Antonio Nocerino masih mampu diantisipasi cukup baik oleh kiper Pablo Carizzo. Pada menit ke-17, Milan kembali mendapat peluang emas melalui Zlatan Ibrahimovic. 
Akan tetapi, lagi-lagi kiper Carizzo tampil gemilang karena dapat menggagalkan usaha pemain asal Swedia tersebut. Catania dalam pertandingan ini bukan tak pernah mengancam. Peluang terbaik tim asuhan Vincenzo Montella tersebut didapat Gonzalo Bergessio pada menit ke-21. Mendapatkan umpan akurat dari Marco Motta, tendangan Bergessio dari jarak dekat masih melebar tipis di sisi kiri pertahanan Milan. 
Milan yang lebih menguasai pertandingan, mampu membuka keunggulan melalui Robinho pada menit ke-34. Berawal dari kerja sama yang apik dengan Ibrahimovic, Robinho mampu mengecoh pemain belakang Catania dengan pergerakkannya, sebelum meceploskan bola ke dalam gawang sekaligus mengubah skor menjadi 1-0. Catania berusaha membalas. 
Tiga menit berselang, Alejandro Gomez melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Namun, usahanya itu belum membuahkan hasil, karena bola masih membentur mistar gawang Milan yang dijaga kiper Christian Abbiati.   Selepas turun minum, Catania mampu menyamakan kedudukan melalui gol Nicolas Spolli pada menit ke-57. 
Berawal dari tendangan pojok, Nicola Legrottaglie melepaskan umpan dengan sundulan kepalanya ke Spolli. Dengan gerakan cepat, Spolli kemudian menyambut umpan tersebut dengan sepakan keras yang tidak mampu dihalau kiper Christian Abbiati.  Kebobolan, Milan terus meningkatkan serangan. Robinho hampir saja kembali mencetak gol pada menit ke-64. 
Meski sudah melewati kiper Carrizo, bola tendangan pemain asal Brasil tersebut masih mampu dihalau dengan baik oleh bek Catania. Pada menit ke-76, giliran Philippe Mexes yang mendapat peluang emas. Akan tetapi, kiper Carrizo tampil sigap untuk mengantisipasi bola sundulannya yang memanfaatkan umpan silang Stephan El Shaarawy. 
Milan menciptakan beberapa peluang hingga menit-menit akhir pertandingan. Namun, rapinya barisan pertahanan Catania membuat sejumlah usaha mereka sia-sia. Hingga wasit meniup peluit panjang, skor imbang 1-1 pun tidak berubah.  Menurut catatan Soccernet, sepanjang pertandingan Milan menguasai bola sebanyak 56 persen dan menciptakan tujuh peluang emas dari 12 usaha. Sedangkan Catania melepaskan satu tembakan akurat dari 17 percobaan.

Susunan Pemain:
Catania: 20-Juan Pablo Carrizo, 3-Nicolás Spolli, 6-Nicola Legrottaglie, 12-Giovanni Marchese, 11-Marco Motta, 10-Francesco Lodi, 4-Sergio Almiron, 13-Mariano Izco, 17-Alejandro Gómez, 18-Gonzalo Bergessio, 28-Pablo Barrientos (16-Cristian Llama 71)

AC Milan: 32-Christian Abbiati, 5-Philippe Mexes, 25-Daniele Bonera, 77-Luca Antonini, 20-Ignazio Abate, 23-Massimo Ambrosini, 28-Urby Emanuelson (27-Kevin-Prince Boateng 53), 22-Antonio Nocerin, 18-Alberto Aquilani (21-Maxi Lopez 85), 11-Zlatan Ibrahimovic, 70-Robinho (92-Stephan El Shaarawy 73)


sumber : kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar