MILAN - AC Milan melaju ke semi-final Coppa Italia setelah membekuk perlawanan Lazio 3-1 tadi malam. Salah satu pemain Rossoneri yang tampil brilian pada malam itu adalah rekrutan anyar klub, Djamel Mesbah.
Mesbah yang diberi kepercayaan dalam penampilan debutnya, langsung menunjukkan kebolehannya, dan tak pelak sang pemain pun menuai pujian dari pelatihnya, Max Allegri.
"Mesbah bermain sangat bagus dan tampil konsisten sepanjang pertandingan," puji sang allenatore, seperti diwartakan Tribalfootball. Kemudian Allegri juga mencatat sejumlah nama lainnya yang bermain di pertandingan kompetisi kasta kedua sepakbola Italia itu.
"El Shaarawy terus meningkat setiap pertandingan, sementara [Alex] Merkel juga bermian dengan luar biasa, namun sayangnya Merkel mengalami cedera dan hal itu akan dievaluasi untuk beberapa hari selanjutnya," tambah Allegri.
sumber : goal.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar